- Home >
- "7 Pasangan Serasi di Anime Naruto"
Posted by : Unknown
Rabu, 27 November 2013
L.D.F.C
Tidak
hanya teman, pasangan pun dapat menjadi sumber motivasi bagi seseorang
jika dia sedang mengalami kesulitan. Bahkan mampu merubah jalan takdir
orang tersebut. Berikut adalah 7 Pasangan Serasi Dalam Anime Naruto versi L.D.F.C
Asuma – Kurenai
Pasangan yang sudah menikah ini, tidak dapat saya komentari. Mereka
adalah pasangan serasi yang sudah menikah sama seperti Minato dan
Kushina. Dan juga mempunyai seorang anak laki-laki yang nantinya akan
menjadi murid dari Shikamaru.
Dan Kato - Tsunade
Peringkat ke enam ditempati oleh pasangan Dan Kato dan Tsunade.
Pasangan yang sudah lama “berpisah” ini memiliki cerita yang sangat
tragis, Dan Kato meninggal karena pendarahan yang cukup hebat yang
dialaminya. Tsunade yang pada saat itu merupakan Ninja medis terbaik
tidak bisa menghentikan pendarahan tersebut. Dan yang masih sempat sadar
hanya bisa mengatakan “aku tidak akan boleh mati disini” , tetapi
kata-kata itu tidak sanggup membuat Dan hidup lama, dia akhirnya
meninggal. Tsunade pun sampai trauma jika melihat darah. Di perang dunia
ninja keempat, Setelah jutsu edo tensei lepas, Dan menggunakan Reika no
Jutsu untuk bertemu Tsunade. Disaat yang bersamaan, Tsunade mulai dalam
kondisi Hidup Mati dimana dia hampir di tusuk oleh Pedang Susano’o milik
Madara ET. Di sanalah Dan menyelamatkan Tsunade dan mengucapkan terima
kasih karena telah menyelesaikan apa yang dia tidak bisa.
Obito – Rin
Rasa cinta yang begitu mendalam dapat melahirkan kebencian yang mendalam juga. Ungkapan yang tepat buat couple berikut ini, Obito dan Rin. Obito yang menyukai Rin harus menerima kenyataan akibat Rin dibunuh oleh Kakashi Hatake.
Alasan Kakashi membunuh Rin sampai tanggal 16 Maret 2013 pun belum
terungkap. Obito yang melihat kejadian tersebut dengan mata dan
kepalanya sendiri mulai berubah drastis, dari yang baik menjadi buruk.
Dia terpengaruh oleh iming-iming Madara Uchiha
mengenai “dunia baru” dan ingin membawa Rin ke dalam dunia tersebut.
Akibat patah hati yang dialami Obito ini, 600 chapter lebih manga Naruto
dihabiskan :P
Shikamaru – Temari
Peringkat selanjutnya, Hyun menempatkan couple terpintar dan tercerdas asal desa Konoha dan Sunagakure yaitu Shikamaru dan Temari.
Mereka berdua memang jarang terlihat berduaan tetapi apabila mereka
dipasangkan, mereka bisa saling melengkapi layaknya naruto – hinata.
Shikamaru dengan sifat malasnya dan Temari dengan sifat tegasnya.
Sasuke – Sakura
Yang satu cool dan ganteng, yang satu cantik dan pintar memang cocok
buat pasangan ini. Jarang terlihat bersama tetapi niscaya mereka berdua
bakal berpasangan. Pasangan ini juga bisa menjadi saingan Naruto –
Hinata nantinya ^_^
Minato – Kushina
Still a better love story than twilight,
mungkin inilah ungkapan yang cocok bagi kedua pasangan ini, mereka
adalah ayah dan ibu Naruto Uzumaki. Sejak di akademi dan sampai sampai
akhir hayatnya pun mereka bersama. Kisah cinta mereka dimulai saat
Kushina diculik oleh shinobi dari desa Kumogakure. Kushina yang
sudah hilang harapan karena tidak ada yang menolongnya, akhirnya mulai
tersenyum kembali. Ketika melihat seseorang yang tidak asing lagi bagi
dirinya yang mengalahkan semua shinobi dari desa Kumogakure. Dan dia
adalah Minato Namikaze. Kushina yang mulai lemas akhirnya dibawa oleh Minato kembali ke desa konoha.
Di perjalanan kembali ke desa konoha, Kushina kemudian melihat tangan
minato yang membawa rambut merahnya mulai bertanya-tanya. “itu...” Minato kemudian menjawab “rambutmu yang indah, aku menemukannya berserakan”.
So Sweet gak tuh naruto lovers? Kushina yang dahulunya tidak suka
dengan rambut merahnya akhirnya mulai menyukainya dan tidak lupa dia
juga menyukai Minato. Tidak hanya itu, mereka juga mati bersama-sama
demi melindungi Naruto dari ancaman Kyuubi dan juga melindungi desa Konoha. 5 Jempol deh buat couple ini ^_^
Naruto – Hinata
Dua orang dengan sikap yang berbeda. Naruto dengan sifat yang tidak bisa diam, kuat dan agak konyol sementara Hinata dengan
sifat pendiam, pemalu dan pantang menyerah. Jika dulu Naruto menjadi
inspirasi bagi Hinata, sekarang Hinata-lah yang menjadi inspirasi bagi
Naruto. Kedua couple ini bisa saling melengkapi satu sama lain. Dalam
perang dunia keempat, Naruto yang mulai kehilangan kepercayaan dirinya
akibat salah satu teman terbaiknya, yaitu Neji Hyuuga harus terbunuh. Neji terbunuh karena berusaha melindungi Naruto dari serangan yang dilancarkan oleh Juubi.
Melihat kematian Neji tersebut, Naruto mulai tidak percaya diri. Namun
Hinata yang melihat sifat Naruto yang berubah tidak tinggal diam. Hinata
mulai memegang kepala Naruto dan memberinya motivasi “tetap maju dan tidak melupakan kata-katamu, itulah jalan ninjaku juga”.
Bagaimana Naruto Lovers ? cocok kan kedua couple ini di peringkat
pertama pada artikel ini? Keep calm and always support NaruHina ^_^
\(^_^)/ Back Link Please \(^_^)/
URL |
Code For Forum |
HTML Code |
1 Comments
Facebook Comments by
Media Blogger
bro, kalau mau jadi blogger jangan jadi blogger copas gak tanggung jawab..
BalasHapuskasih link sumber kek, jangan asal copas..
kasian noh admin di sono, gak berani buat artikel2 lg